Nepo Baby si Anak Selebriti yang Gampang Berkarir dan Cari Duit

Nepo Baby si Anak Selebriti yang Gampang Berkarir dan Cari Duit

Istilah nepo baby sedang hangat dibicarakan di Barat seiring dengan makin dewasanya anak-anak para pasangan selebriti. Anak-anak selebriti ini kemudian berkarir dan tenar pula.

Sebagian publik menganggap anak-anak selebriti gampang berkarir dan meraih ketenaran karena nama besar orang tua mereka, bukan karena usaha keras seperti yang lazim dilakukan orang-orang kebanyakan.

Dari situlah muncul istilah nepo baby yang ditujukan untuk anak-anak selebriti yang karirnya moncer di dunia hiburan.

Nepo adalah kependekan dari kata nepotisme atau nepotism. Sedangkan baby berarti bayi, tapi dalam konteks ini baby berarti anak karena orang yang dijuluki nepo baby sudah besar dan bukan bayi lagi.

Ada tiga arti nepotisme dalam KBBI, yaitu :

1. Perilaku yang memperlihatkan kesukaan yang berlebihan kepada kerabat dekat.
2. Kecenderungan untuk mengutamakan (menguntungkan) sanak saudara sendiri, terutama dalam jabatan, pangkat di lingkungan pemerintah.
3.  Tindakan memilih kerabat atau sanak saudara sendiri untuk memegang jabatan pemerintahan.

Konotasi Nepo Baby

 

Istilah nepo baby dipandang negatif di mata orang awam, tapi dianggap wajar oleh yang melakukan atau oleh profesional seperti psikolog sosial Sandra Wheatley

Sandra menyebut kalau orang tua pasti akan memberikan yang terbaik untuk anaknya. Selain itu punya anak yang minat dan bakatnya sama dengan orang tua pasti menyenangkan. Maka dalam konteks hubungan keluarga, nepo baby adalah hal yang wajar dan natural.

Anak selebriti yang berkarir di dunia hiburan sering diejek netizen karena dianggap mudah berkarir berkat nama tenar orang tua mereka (Foto: Vulture)

Lily Allen, penyanyi dan penulis lagu-anak dari ayah aktor Keith Allen dan ibu produser film Allison Owen, menambahkan kalau nepo baby di dunia hiburan tidak berbahaya karena tidak mengambil hak orang lain. 

Nepotisme jadi berbahaya itu kalau digunakan untuk merebut hak orang lain seperti merebut pekerjaan orang di bank, memasuki firma hukum, atau di dunia politik. Jadi tidak ada salahnya minta bantuan orang tua untuk memperlancar karir di dunia hiburan.

Sementara itu The Independent mengatakan dalam satu artikelnya kalau nepo baby jadi perdebatan karena anak-anak seleb ini dianggap tidak perlu kerja keras meraih karir di dunia hiburan karena orang tua mereka yang mengusahakannya.

Namun, Noel Gallagher, gitaris band Oasis, bilang kalau nepotisme cuma salah satu cara alam yang digunakan orang tua untuk membantu anaknya. Anak Noel, Anais Gallagher-model berusia 23 tahun itu juga sedang merintis karir di dunia musik.

Hanya Anak Pasangan Selebriti


Meski nepotisme bisa terjadi di berbagai bidang, tapi nepo baby hanya dilekatkan pada anak-anak yang orang tuanya adalah selebritis super kaya dan terkenal seperti Verrel Bramasta (anak aktor dan aktris Ivan Fadilla-Venna Melinda), Kiesha Alvaro (anak vokalis Pasha Ungu-model Okie Agustina), atau kakak-beradik Al-El-Dul (anak musisi Ahmad Dhani-Maia Estianti).

Verrel, Kiesha, dan Al-El-Dul telah punya nama di dunia hiburan karena pekerjaan mereka sebagai aktor dan musikus, juga karena nama orang tua yang disandangnya.

Namun andai Jan Ethes yang cucu Presiden Jokowi kelak jadi selebriti, dia tidak akan disebut sebagai nepo baby karena orang tuanya, Gibran Rakabuming-Selvie Ananda, bukanlah selebriti, melainkan wali kota dan mantan putri Solo.

Maka itu anak-anak pengusaha terkaya dunia, anak raja/sultan di suatu negara, anak menteri, dan anak presiden tidak disebut sebagai nepo baby karena orang tua mereka bukanlah selebriti walau pun mereka tenar dan populer seperti Kaesang Pangarep.

Positif dan Negatif Nepo Baby

 

Nepo baby dianggap positif kalau si anak selebriti betul-betul punya kemampuan untuk berkarir di bidang hiburan. Emperbaca mencontohkan Aurel Hermansyah. Sebagai anak dari penyanyi Krisdayanti dan Anang Hermansyah, Aurel juga punya suara yang merdu, hanya saja netizen yang iri terus saja merundung suaranya.

Tidak tahan dengan perundungan itu Aurel akhirnya lebih memilih jadi selebriti medsos dibanding mengembangkan karir menyanyinya. Dia memang bikin lagu bersama suaminya Atta Halilintar, tapi itu cuma ekspresi sesaat dan bukan bagian dari karirnya sebagai penyanyi.

Sedangkan nepo baby yang negatif dapat kita lihat dari Pangeran Harry dari kerajaan Inggris. Pangeran Harry memanfaatkan ketenaran keluarganya untuk dapat duit secara tidak etis. 

Sejak mundur dari tugas kerajaan sebagai working royal, Pangeran Harry dan istrinya Meghan Markle terus menjelekkan keluarga kerajaan melalui penerbitan buku biografi Finding Fredom, wawancara dengan Oprah, podcast Archetype, serial dokumenter Netflix, dan buku memoar yang berjudul Spare. Belum lagi serangkaian wawancara di TV yang ada saja celah untuk menjelekkan keluarga kerajaan.

Andai Pangeran Harry tidak berasal dari kerajaan paling tersohor sedunia, dia tidak bakalan dapat duit dari menjual cerita tentang keluarganya.

Asal Istilah Nepo Baby

 

Vulture melansir, nepo baby muncul pada 2022 dari media sosial karena banyak konten yang bercerita tentang anak-anak selebriti yang terlibat dalam serial TV, jadi model fashion, penyanyi, model, aktris, aktor, dan bahkan mendirikan majalah.

Para kreator konten menyebut mereka dengan "anak selebriti". Namun karena sebutan itu dirasa kurang asyik karena formal, lama-lama muncul istilah nepo baby yang lebih ringkas dan enak diucapkan, kemungkinan besar untuk tujuan mengejek. 

Setelah itu istilah nepo baby meluas dan tidak lagi disematkan kepada anak-anak selebriti Hollywood, melainkan juga anak dari seluruh selebriti dunia. 

Brooklyn Beckham adalah nepo baby yang paling sering disorot saat ini karena dianggap tidak punya tujuan karir untuk dirinya sendiri, alias labil.

Anak model dan pesepakbola David Beckham dan eks anggota Spice Girl Victoria Adams ini kerap berganti profesi mulai dari pesebakbola, model, aktor, pengarang, chef, fotografer, dan yang terbaru sebagai fashion stylist bersama majalah Vogue.

Ciri Orang yang Dapat Julukan Nepo Baby

1. Terlahir dari pasangan selebriti. Bila ibu atau ayahnya saja yang selebriti, maka dia tidak dikatakan sebagai nepo baby.
2. Ditujukan kepada anak selebriti yang sudah dewasa, bukan bayi atau yang masih sekolah.
3. Punya pekerjaan dan sudah punya nama di dunia hiburan (nyanyi, model, akting, desainer, dan karir lain yang erat dengan dunia hiburan).

Because Life Isn't What We Seen on Social Media

Because Life Isn't What We Seen on Social Media

I'm frequently Twitter user due to its simple usage by only typing some words compare to Instagram or Facebook.

Then one day I have to made an account on Instagram for my son's requirement due to his participation in science competition.

When I started to following people and they followed me back, I later realized that Instagram is beyond-a-normal-limit to me. Everything looks out of reach and outrageous, and... 

At first, I'm so delighted by seeing others' photograph and what they have been shared. But I became more addicted to see what else they have and why don't I have what they have.

This is affect, even just a little, my mental health. Then I finally got my conclusion as same as when I deleted my Facebook account.

"Why are we even bother to frequently seeing other people's life."

As an adult I can strict myself to not open any other social media to keep my mind clear and not interrupt by the any kind of what people posts.

But what about our underage children? I'm honestly so wondering why most parents, in this country of course, always feel free letting they children to see and post everything on social media from the account that the parents created.

This is the reasons why we should restrict social media usage to our children and most importantly for ourselves.

1. Social media is addicting and can bring you multiple negative effects.

Multiple studies have found a strong link between heavy social media and an increased risk for depression, anxiety, loneliness, self-harm, also even suicidal thoughts.

2. Social media may promote negative experience such as inadequacy about our life of appearance.

This can be happened because we neither comparing nor mirroring they life to our lives.

When we realize lack of similarities between us and them, we instantly think our live is miserable.

3. The more we seen every photos and videos on Instagram, Facebook, TiKTok, and YouTube, the more we feel lonely.

The feeling of being part in the community of social media creates pseudo feelings.

When we ended up our social media session then back to reality, we feel none beside us. None has same passion with us. None can laugh with us.

Fact is, those are only pseudo feeling. Hence, that make us feel uncomfortable that cause by lack of confidence from the delusion that we can't have any goodness as we have in social media.

I'm so wondering why people said social media is entertaining them and make them can feel relaxed. 

To me, when I'm not on social media, that is time I can be myself who is got my freedom to think about anything and something without being affected by others' post.

Instagram, TikTok, also YouTube only show you some things that can be monetize whether it is good or bad.

Social media is not for connecting people nowadays, it is now purely business. Then actually it is okay for us to not often seeing our social media accounts. 

No need to be worry of missing anything because our lives not depend on what is happening on social media.

I am now rarely seeing Instagram not even post anything in a long time. But I still frequently on Twitter, hoho! I can envy nobody on Twitter because people only write they thoughts. Same as me.

Twitter users hard to monetize their tweet or account and can only held broadcast. There's a paid tweet but it is not saleable due to lack of people who bother to read paid tweet.

Alasan Orang Amerika Tidak Naik Motor

Alasan Orang Amerika Tidak Naik Motor

Hampir tidak ada motor yang wira-wiri di jalanan Amerika Serikat, bahkan di kota-kota langganan macet seperti New York, Los Angeles, Washington DC, San Francisco, Seattle, Chicago, dan Dallas. Motor di kota-kota itu cuma dipakai oleh kurir pengantar makanan.

Orang Amerika menganggap naik motor lebih melelahkan dari mobil karena mereka harus berjalan pelan dan berhenti untuk menurunkan kaki.

Kenapa motor tidak diminati oleh orang Amerika sebagai alat transportasi seperti di Indonesia?

1. Luas Wilayah dan Jumlah Penduduk


Luas wilayah Amerika Serikat mencapai 9.8 juta kilometer per segi dengan jumlah penduduk 332 juta jiwa. Sementara itu India punya populasi 1,4 miliar orang dengan luas daratan hanya 3,2 juta kilometer per segi.

Wilayahnya yang luas, tapi populasinya sedikit membuat jalanan di Amerika lebar-lebar dibanding India dan Indonesia, bahkan di perumahan pun jalannya lebar banget.

Motor Biscuit melansir bahwa jalanan yang lebar dan panjang seperti itu ideal untuk berkendara dengan mobil, tapi sangat tidak aman bagi pengendara motor. Jalan raya di Amerika ini mirip jalan tol dalam kota kalau di Indonesia.

Jumlah penduduk yang sedikit dibanding luas wilayahnya juga membuat pengelola minimarket, supermarket, sekolah, bahkan di taman kota menyediakan banyak lahan parkir.

Hampir tidak ada kejadian "susah cari parkir" yang dialami orang Amerika seperti yang sering ditemui di Indonesia yang jumlah penduduknya mencapai 270 juta jiwa dengan luas daratan hanya 1,9 juta kilometer per segi.

2. Jarak Antarfasilitas

 

Di Amerika, jarak dari perumahan ke pusat perbelanjaan, perkantoran, pusat rekreasi, atau ke tempat olahraga tidaklah berdekatan dan melelahkan bila ditempuh dengan motor.

Menurut TitleMax, rata-rata orang Amerika butuh 26 menit perjalanan dengan mobil dari rumah ke kantor. Orang kantoran yang tinggal di pinggiran kota menempuh jarak 56 kilometer untuk sampai ke kantor menggunakan jalan tol setiap harinya.

Karena itu jelas mengendarai mobil lebih praktis daripada motor dari sisi kenyamanan dan keamanan di jalan.

3. Perlengkapan Keselamatan Motor

 

Pemerintah AS sangat ketat menerapkan aturan soal perlengkapan keselamatan pengendara motor. 

Laman National Highway Traffic Safety Administration yang ada dibawah Departemen Transportasi Amerika memuat peraturan bahwa pengendara dan pembonceng harus pakai helm full-face, jaket, sepatu, sarung tangan, dan pelindung mata.

Jadi bayangkan cuma mau ke minimarket saja harus pakai perlengkapan lengkap seperti itu. Ribet. Jadi lebih praktis buat orang Amerika ke mana-mana pakai mobil.

4. Harga Motor


Business Insider melaporkan bahwa pabrikan mobil asal AS seperti Ford dan Chevrolet menjual mobilnya lebih murah di Amerika daripada di luar negeri. Hal sama berlaku untuk mobil dari pabrikan asal Eropa dan Korsel.

Sebagai perbandingan harga Mercy E550 di AS dijual seharga Rp227 juta, sedangkan di Indonesia harganya Rp500 juta.

Makanya mobil jadi hadiah umum yang diberikan orang tua kepada anak mereka yang telah menginjak usia 16 tahun. Enam belas adalah usia minimal anak sudah boleh dapat SIM di banyak negara bagian AS.  

Related: Punya Mobil Tapi Tidak Kaya, Kok Bisa?!

Walau harga motor lebih murah dari mobil, tapi tetap saja harga motor bisa dibilang mahal karena jenis yang dijual bukan motor bebek dan skuter seperti di Indonesia, melainkan motor sport seperti Ducati, Aprilia, BMW, dan Kawasaki atau motor gede seperti Harley Davidson yang harganya sampai ratusan juta rupiah.

Biaya bulanan perawatan motor juga lebih mahal dari mobil karena butuh perawatan lebih sering daripada mobil. Selain itu montir motor dibayar lebih mahal dari montir mobil.

5. Muatan yang Dibawa


Tiap keluarga di Amerika biasanya punya hewan peliharaan yang mereka ajak ke mana-mana. Jadi mereka butuh kendaraan yang bisa mengangkut orang dan barang dalam jumlah banyak.

Angkutan umum di Amerika juga tidak sebagus di Eropa, maka mobil jadi andalan utama untuk keluar rumah yang bisa mengangkut banyak orang dan barang daripada motor.

Related: Karakter Pengendara yang Biasa Kita Temui di Indonesia

Tidak praktis buat orang Amerika sudah punya mobil sekaligus motor, kecuali orang yang super duper kaya. Para karyawan yang tinggal di kota langganan macet juga memilih naik taksi online atau jalan kaki daripada beli motor.

6. Cuaca

 

Amerika punya empat musim yang saat musim dingin suhu bisa mencapai minus nol derajat celcius. Kondisi jalanan yang bersalju sangat berbahaya untuk pengendara motor karena licin. Mobil saja kadang perlu pelapis roda supaya bisa melaju di jalanan bersalju.

Namun disaat musim panas suhu bisa naik sampai 28 derajat celcius. Di Indonesia suhu segitu termasuk dingin, tapi di sana sudah bisa dibilang panas.

Suhu di California saat summer bahkan bisa mencapai 45 derajat celcius. Mengendarai motor di tengah cuaca panas menyengat sangat tidak nyaman dan menganggu konsentrasi berkendara.

7. Bikin SIM Motor Lebih Sulit

 

Persyaratan untuk membuat sim motor lebih sulit daripada sim mobil. Itu karena motor dianggap lebih berbahaya dan orang yang mengendarainya harus benar-benar terampil.

Orang-orang yang ingin dapat SIM C di Amerika harus mengikuti 65 jam latihan mengemudikan motor dan 15 jam diantaranya harus diawasi. Setelah selesai kursus nyetir mereka harus ikut kursus pengetahuan dan keselamatan sepeda motor.

Dilihat dari sini pemerintah AS memang mengarahkan warganya untuk mengendarai mobil daripada motor dengan alasan keamanan dan keselamatan seperti yang dikutip dari Joye Law Firm.

Itu karena motor tidak punya perangkat keselataman seperti sabuk pengaman dan kantung udara yang membuat pengendaranya rentan terhadap benturan.

***

Di negeri Paman Sam motor cuma digunakan untuk rekreasi dan hobi daripada tranportasi, seperti Harley Davidson atau jenis motor gede lainnya.

Mobil sudah jadi kebutuhan primer bagi masyarakat Amerika karena kondisi geografis dan demograsinya sangat mendukung untuk penggunaan mobil daripada motor.

Beda Outing Class, Outbound, dan Piknik Pada Anak Sekolah

Beda Outing Class, Outbound, dan Piknik Pada Anak Sekolah


Jaman
saya masuk SD tahun 1987 sampai lulus SMA tahun 1999, outing class namanya karyawisata atau darmawisata, kemudian disebut dengan piknik.

beda outing class outbound dan piknik

KBBI mengartikan karyawisata sebagai kunjungan ke suatu objek dalam rangka memperluas pengetahuan dalam hubungan dengan pekerjaan seseorang atau sekelompok orang.

Sedangkan darmawisata adalah perjalanan atau kunjungan singkat dengan tujuan bersenang-senang dan sebagainya, atau perjalanan yang dilakukan untuk tujuan rekreasi sambil mengenal baik objek wisata dan lingkungannya.

Apakah karyawisata dan darmawisata sama dengan outing class? Atau malah berbeda? Sebenarnya kita bisa cari di Google. 

Outing class adalah bahasa Inggris yang kalau diindonesiakan jadi kelas-keluar. Karena merupakan bahasa Inggris wajar saja tidak ada dalam KBBI.

Akan tetapi kalau Anda malas googling untuk mencari tahu apa itu outing class, saya akan merangkumnya untuk Anda sebagai berikut.

1. Laman Dispendik Kabupaten Malang menulis bahwa outing class merupakan kegiatan belajar-mengajar yang diadakan di luar kelas yang tidak dilakukan di dalam kelas pada umumnya.

Outing class merupakan media paling efektif dan efisien dalam menyampaikan pembelajaran yang bukan didasarkan dari teori saja tapi juga pembuktian di lapangan secara langsung.

2. Radar Semarang yang merupakan media satu grup dengan Jawa Pos menulis bahwa outing class memberikan pengalaman siswa untuk belajar dengan alam, belajar dengan object secara langsung, belajar dengan ahlinya, bukan lagi sajian materi-materi pelajaran yang bersumber dari teks book.

3. Situs Kemenag Kota Semarang memuat kegiatan outing class MAN 2 Kota Semarang ke Bank Syariah Indonesia dan mengutip pernyataan wakasek bidang kesiswaan, "... manfaat yang di peroleh dari outing class yaitu menambah ilmu pengetahuan, wawasan, seluk beluk dari bank syari’ah..."

Outing class diharapkan mampu menambah variasi dalam pembelajaran, sehingga pembelajaran menjadi aktif, kreatif, dan inovatif."

4. Dinas Perpustakaan dan Pengarsipan Pangkalpinang memuat kegiatan outing class di situsnya menulis bahwa program pembelajaran outing class diharapkan dapat memperluas wawasan melalui sumber referensi yang tersedia di perpustakaan. 

Google dan mesin pencari lain menyediakan sangat buanyaakkk arti dan manfaat outing class yang secara sekilas ternyata beda dengan karyawisata atau piknik. 

Itulah sebabnya semua sekolah menamai kegiatan ini sebagai outing class, bukan karyawisata, darmawisata, apalagi piknik. Kalau melihat dari aktivitasnya, padanan paling pas untuk outing class adalah darmawisata.

Related: Padanan Kata Inggris ke Indonesia dari Medsos ke Multimedia

Arti Outing Class yang Sebenarnya

 

Kemudian bisa disimpulkan bahwa outing class adalah kegiatan yang dilakukan di luar kelas untuk menunjang pembelajaran di dalam kelas agar siswa lebih memahami suatu objek yang ada hubungannya dengan pelajaran.

Outing class memberikan pengalaman siswa untuk belajar dengan alam, belajar dengan object secara langsung, belajar dengan ahlinya, bukan lagi sajian materi-materi pelajaran yang bersumber dari teks book.

Artikel ini telah terbit di :
https://radarsemarang.jawapos.com/artikel/untukmu-guruku/2021/06/20/outing-class-menciptakan-petualangan-baru-dalam-belajar/

Copyright © RADARSEMARANG.ID

Sejak diberlakukan Kurikulum 2013 istilah karyawisata dan darmawisata sudah tidak dipakai dan diganti dengan outing class. Menurut saya, kemungkinan karena tujuan diadakannya outing class adalah untuk menunjang pembelajaran dan bukan untuk memperluas pengetahuan apalagi bersenang-senang.

Outbond atau Outbound? 

 

Banyak yang menulis dan mengucapkan outbond sebagai akronim dari outdoor bonding yang artinya mengikat siswa jadi lebih dekat satu sama lain dengan kegiatan fisik yang diadakan di luar ruangan (dalam konteks anak sekolah).

Outbound anak TK biMBA AIUEO

Walau outdoor bonding (outbond) tidak bisa dibilang keliru, namun secara terminologi yang benar adalah outbound.

Secara tidak langsung outbound merupakan inovasi ilmu dan ide terapan yang dibuat oleh cendekiawan Jerman Dr. Kurt Hahn. 

Outbound sendiri diperkirakan sebagai akronim dari outward bound, yaitu sebuah organisasi Inggris yang digagas olehnya.

Pada 1941, Lawrence Holt, anak pemilik kapal ekspedisi Blue Shipping, sedang mencari orang untuk melatih para awak kapalnya

Holt bertemu dengan James Hogan yang jadi pengawas di Gordonstoun School. Kepada James Hogan kemudian Holt menceritakan keluhannya terhadap kemampuan bertahan para pelaut muda di kapal miliknya yang lebih sering jadi korban saat kecelakaan perang dibanding para pelaut tua.

James Hogan lalu mengatakan pada Holt bahwa program yang dikembangkan oleh Dr. Kurt Hahn cocok untuk diterapkan pada para pelaut muda. 

Dr. Kurt Hahn (Getty Images via bbc.com)

Inilah cikal-bakal munculnya sekolah “Outward Bound”. Outward bound diambil dari istilah pelayaran yang terjadi saat kapal mulai mengangkat jangkar dan siap untuk meninggalkan dermaga menuju laut bebas.

Terjemahan bebas dari outbound ke dalam bahasa Indonesia menjadi: kegiatan di luar ruangan yang bertujuan melatih fisik dan mental seseorang.

Piknik

 

Ini tujuan utamanya adalah bersenang-senang karena KBBI mengartikan kata piknik sebagai "bepergian ke suatu tempat di luar kota untuk bersenang-senang dengan membawa bekal makanan dan sebagainya."

Karena tujuannya hanya untuk senang-senang sekolah tidak mungkin mengagendakan acara memakai istilah piknik atau tamasya karena  dari artinya saja tidak ada unsur edukasi bagi siswa.

Makanya piknik hanya dilakukan oleh keluarga, perkumpulan tetangga, paguyuban tani, atau ibu-ibu arisan yang ingin melepas penat dari kehidupan sehari-hari.

Makan Daging Wagyu Sepuasnya di Kaizen Jogja yang Cozy Buat Keluarga, Pasangan, dan Perayaan!

Makan Daging Wagyu Sepuasnya di Kaizen Jogja yang Cozy Buat Keluarga, Pasangan, dan Perayaan!

Sapi wagyu, menurut laman Kementerian Pertanian RI adalah  jenis sapi yang dibudidayakan di Jepang dan diternakkan secara tradisional. 

“Wa” dalam bahasa Jepang berarti (negara) Jepang sedangkan “gyu” berati sapi. Seharfiah itu ternyata, ya, arti wagyu.

Salah satu ciri dari daging sapi wagyu adalah pola lemak halus yang melimpah pada dagingnya dan didistribusikan secara merata ke seluruh otot. Daging wagyu punya kandungan asam lemak shomifuri yang kaya Omega-3 yang mengandung kolestrol baik dan bagus untuk jantung.

Daging Wagyu di Resto All-you-can-eat


Restoran all-you-can-eat adalah jenis resto di mana kita harus bayar dulu sebelum makan sepuasnya. Durasi makan juga dibatasi. Ada resto all-you-can-eat yang membatasi durasi pengunjungnya selama 60 menit, 90 menit, atau 120 menit.

Kalau tidak dibatasi nanti pengunjung bisa nongkrong disitu dari pagi sampai malam makaaaann terus. Udah kayak restoran milik moyangnya aja.

Satu-satunya resto all-you-can-eat di Jogja yang dagingnya wagyu semua cuma Kaizen Grill and Shabu-shabu. Daging wagyu di resto ini ada yang plain dan ada yang dimarinasi.

Related: Tempat Santai di Pinggir Sungai Lamat Bersama Pawon Ireng

Karena daging sapinya cuma ada wagyu, waktu saya ke sana bersama anak-anak dan suami, daging wagyu ini paling cepat habis dibanding ikan-ikanan, boga bahari (seafood), dan sayuran. Para pelayan bolak-balik mengisi ulang wadah wagyu dengan aneka rasa marinasi dan yang plain.

Jadi boleh dibilang daging wagyu jadi favorit pengunjung, termasuk saya. Dagingnya empuk, juicy, dan lembut banget

Harga


Harga anak-anak dan orang dewasa yang makan di Kaizen Grill and Shabu-shabu berbeda karena ukuran perut mereka juga beda. 

Mereka yang tingginya 110 cm-140 cm cukup bayar harga anak-anak sebesar Rp80.000 untuk durasi makan 90 menit dan Rp105.000 untk 120 menit. Anak usia tiga tahun kebawah atau yang tingginya tidak sampai 110 cm GRATIS! 

Harga ditaruh di meja kasir

Kemudian orang dewasa atau mereka yang tingginya lebih dari 140 cm harus mengeluarkan kocek sebesar Rp160.000 per 90 menit dan Rp210.000 per 120 menit. 

Kompor di meja akan mati kalau durasi makan kita sudah habis. Begitu melihat kompor sudah mati, pelayan akan datang ke meja lalu menawarkan apa masih mau lanjut atau tidak. Kalau tidak, ya, buru-buru nyingkir, deh, soalnya pelayan harus membersihkan meja yang kita tempati.

Family-friendly, Friends-friendly, Couple-friendly


Pengunjung keluarga, pasangan, dan anak muda yang sedang merayakan ulang tahun, wisuda, atau sekadar nongki-nongki oleh pelayan diarahkan ke spot duduk yang berbeda supaya tidak saling terganggu dan canggung. 

Cake dalam potongan sate dicelup ke menara coklat kecil yang ada di konter pastri.

Bayangkan kalau kita ke sana bersama balita dan lansia lalu di sebelah kita ada sekelompok bestie sedang merayakan ulang tahun. Kita dan mereka bakal saling canggung banget, kan?! 

Makanan dan Minuman


Banyak ulasan di Instagram yang bilang kalau Kaizen ini resto all-you-can-eat paling lengkap di Jogja. Betul juga karena semua jenis makanan dan minuman ada di sini (kecuali jamu dan alkohol). 

Pengunjung wajib pakai masker dan sarung tangan tiap mengambil makanan & minuman

Semua jenis daging (sapi wagyu, ayam, ikan, bebek) bisa kita makan sepuasnya. Sayuran untuk salad dan shabu-shabu juga ada. Buah-buahan dan bumbu rujaknya juga ada. Anak-anak kami paling suka sushi dan potongan cake yang dicelup ke coklat leleh.

Kalau cuma mau air putih biasa ada. Mau infuse water, lemon tea, milo, orange jus sampai aneka minuman berbahan kopi juga ada tinggal seduh sendiri. 

Related: Jus Lezat dari Sayur Organik di Joglo Ndeso

Racikan untuk es campur juga lengkap, kita tinggal ambil toping sendiri dengan es batu sesuai selera lalu dituang sirup kesukaan. Pilihan sirupnya ada cocopandan, rose, dan fruity. Anak-anak bisa ambil es krim coklat atau stroberi kalau tidak suka es campur. Toping es krimnya juga pilih dan racik sendiri.

Fasilitas Pendukung


Wastafel untuk cuci tangan ada di depan toilet. Sangat bersih, wangi, dan tersedia sabun cuci tangan, tisu, serta pengering tangan.

Buat yang medsos-minded, spot foto di pintu masuk resto bisa jadi tempat mejeng. Banyak orang berpose di depan pohon Sakura dan di depan pintu masuk, yang penting tidak di tengah jalan menghalangi orang yang keluar-masuk.

Halamannya luas untuk parkir banyak mobil dan motor di jam sibuk seperti makan siang dan makan malam.

Anak dua tahun kebawah bisa menggunakan high chair untuk kenyamanan mereka menikmati es krim, kue, atau buah-buahan yang sudah dipotong-potong. 

Duduk di high chair (kursi bayi yang tinggi) juga mencegah anak terluka akibat memegang panggangan yang panas. Anak umur segitu biasanya lincah dan aktif serba ingin tahu yang dilihatnya, bisa saja mereka naik kursi dan memegang grill yang panas.

***

Daging wagyunya dipotong tipis-tipis jadi cuma beberapa detik saja ditaruh ke panggangan (grill) daging itu sudah matang. Dibakar sampai matang agak gosong juga boleh, dagingnya tetap lebih empuk dibanding daging sapi biasa.

Lebih baik ambil sedikit-sedikit nanti ambil lagi. Kalau ada sisa daging atau seafood di meja saat durasi makan kita sudah habis, pelayan akan menimbang daging itu dan kita diminta membayar daging yang tidak habis itu.

Jadi, supaya tidak mubazir, ambil dikit-dikit dulu kalau kurang tinggal ambil lagi. Kadang karena senangnya bisa makan sepuasnya kita jadi banyak-banyak mengambil makanan ingin kapasitas perut seperti Tanboy Kun, padahal bisa jadi baru makan wagyu beberapa ons saja sudah kenyang.

Film Horor Lovecraftian yang Seram Tanpa Hantu, Mutan, dan Pembunuh Berantai

Film Horor Lovecraftian yang Seram Tanpa Hantu, Mutan, dan Pembunuh Berantai

Lovecraftian adalah nama lain dari horor kosmik dan merupakan subgenre film horor yang mengolah rahasia alam dan semesta dan mencampurkannya ke dalam kehidupan manusia. Sifat manusia dengan mudahnya diubah dan dimanipulasi oleh kekuatan yang tidak dijangkau pikiran dan indera manusia.

Ilustrasi diolah dari Geek Sleeprinse Repeat

Genre horor kosmik termasuk film yang susah dibuat karena butuh banyak imajinasi tingkat tinggi yang tidak melibatkan hantu, pembunuh berantai, atau hewan mutan.

Sekilas semua hal yang berbau supranatural dapat dimasukkan ke subgenre lovecraftian, meski tidak semua yang supranatural bisa disebut lovecraftian. 

Related:  Rekomendasi 7 Film Petualangan Dalam Game yang Seru!

Hantu-hantuan juga supranatural, tapi tidak dikelompokkan ke lovecraftian karena (menurut pemahaman Barat) hantu adalah arwah manusia yang batal ke surga, tapi tidak bisa ke neraka. 

Sedangkan horor lovecraftian adalah tentang alam semesta, ruang angkasa, dan semua yang tidak bisa dilihat dan dijelaskan oleh pikiran dan indera manusia. Kata lainnya: horor yang aneh dan enggak masuk akal.

Asal Kata 


Lovecraftian diambil dari nama pengarang AS yang pertama kali menulis cerita bersubgenre kosmik ini, dialah Howard Phillip Lovecraft yang biasa disapa HP Lovecraft. Gamerant menyebut bahwa HP Lovecraft telah menulis 65 karya fiksi yang didominasi bersubgenre horor kosmik. 

Karangan paling terkenal dari orang yang meninggal karena kanker di tahun 1937 ini adalah The Call of Cthulhu.

Pengarang pencipta subgenre horor lovescraftian atau horor kosmik Howard Phillip Lovecraft (foto: hplovecraft.com)

HP Lovecraft hanya dapat uang sangat sedikit dari menulis dan mengarang sehingga dia tidak menghidupi dirinya sendiri. Karya-karyanya bahkan baru terkenal jauh setelah dia wafat.

Ketika membuat karangan, HP Lovecraft sebelumnya telah terinspirasi oleh pengarang Edgar Allan Poe, Algernon Blackwood, dan Lord Donsany.

Karakteristik Horor Lovecraftian/Kosmik

 
Ini yang membedakan horor lovecratian dengan horor berhantu, horor pembunuhan, atau horor dengan pelaku psikopat. 
 
1. Tidak peduli pada kemanusiaan.
Unsur kemanusiaan dan hal yang berbau manusiawi tidak penting di subgenre ini. 
 
Makhluk tidak terlihat non-hantu dan alien yang mengobrak-abrik akal serta fisik manusia adalah tema utama dari lovecraftian. 
 
2. Pengasingan.
Xenophobia-ketakutan pada orang dari ras atau budaya lain- dan rasisme sering kita jumpai dalam cerita horor lovecraftian.
 
Itu karena lovecrat memanfaatkan rasisme itu untuk memunculkan pikiran irrasional manusia yang kemudian menyakiti diri mereka sendiri.
 
Karena xenophobia dan rasis itulah maka karakter tokoh dalam film lovecraftian digambarkan sebagai individu yang penyendiri dan terisolasi secara sengaja atau tidak.

3. Dekat dengan kegilaan.
Coror kosmik sering melewati garis rasionalitas dan kewarasan. 

Kewarasan ditampilkan sebagai hal yang rapuh dan lemah, dengan pengalaman kengerian akan sifat sebenarnya dari realitas cukup untuk membuat seseorang jadi gila.

7 FIlm Horor Lovecraftian

 

Emperbaca belum menenukan film Indonesia bersubgenre horor lovecraftian. Semua film horor Indonesia pasti melibatkan hantu atau roh halus.

Mungkin yang mendekati genre horor lovecraftian adalah Kala (2007) yang dibintangi Fachry Albar dan Shanty.

Related: Rekomendasi 5 Film Angkasa Luar Mancanegara

Film Kala menceritakan tentang lokasi bukit harta karun yang petanya dinyanyikan lewat tembang Jawa. Dua orang penjaga bukit sering muncul tiba-tiba seperti hantu, padahal manusia. Boleh dibilang horor-thriller dalam Kala yang paling mendekati karakter horor kosmik, nama lain dari lovecraftian.

Berikut rekomendasi film horor kosmik (horor lovecraftian) yang telah ditonton oleh emperbaca.com.

1. Bird Box (2021). FIlm ini dibintangi Sandra Bullock dan berkisah tentang penampakan takkasat mata yang membuat manusia bunuh diri bila melihatnya.

Manusia yang selamat hanya yang buta dan sedikit orang dengan penglihatan normal yang selamat dari makhluk tak terlihat ini.

2. Nanny (2022). Ini film tentang pengasuh dari Senegal yang meninggalkan anak di tanah kelahirannya itu.

Dia harus mencari uang supaya dapat membawa anaknya ke Amerika dan mulai hidup baru yang bahagia bersama sang anak. Ada kekuatan yang memperingatkan si pengasuh sekaligus kekuatan yang menggoyang sang anak. Film ini dapat ditonton di Amazon Prime Video.

3. Warriors of Future (2022). Temanya tentang pohon alien yang makin kena air pohon itu makin menggila dan melenyapkan manusia.

Walau genre utamanya fiksi angkasa luar, namun unsur lovecratian bisa ditemui dengan munculnya pohon alien dan rasa frustasi manusia menyelamatkan hidupnya di bumi.

4. Annihilation (2018). Film in diangkat dari novel berjudul sama karangan Jeff VanderMeer yang terbit pada 2014.

Alkisah pada Annihilation sekelompok ilmuwan wanita yang meneliti sebuah zona karantina bernama The Shimmer. 

Di dalam tempat tersebut ditemukan fakta bahwa sejumlah tumbuhan hingga hewan bermutasi karena adanya kehadiran sosok alien. Alien yang seperti apa? Inilah yang jadi misteri.

5. The Lighthouse (2018). Adegan-adegannya tidak seram, cuma mengganggu perasaan saja. 

Adegan paling mengiris sekaligus menakjubkan adalah ketika badai besar menerjang mercusuar yang cuma dijaga dua orang. Terjangan air merendam bagian bawah mercusuar sementara penjaga harus tetap waras menghadapi badai dan kesendirian di tengah lautan.

6. Cloverfield Paradox (2018). Mengisahkan bumi yang diambang peperangan. 

Para astronot yang berada di stasiun angkasa luar melakukan uji coba alat yang dianggap bisa memecahkan krisis energ. Mereka kemudian harus berhadapan dengan efek negatif dari eksperimen tersebut.

7. Stranger Things (2016-2022). Serial yang tayang di Nefflix mengisahkan tentang Kementerian Energi AS yang membuat percobaan supranatural dan paranormal yang melibatkan manusia sebagai subjek uji coba.

Percobaan itu menciptakan ruang waktu bernama Upside Turn yang muncul dari semesta lain. Orang-orang dari Upside Down dan Upside Up yang muncul dari Upside Turn akhirnya saling mempengaruhi dan mengancam.

Ada unsur horornya di serial ini? Ada banget!

***

Bukan cuma sebatas di film, subgenre horor lovecraftian juga biasa kita temui di video game seperti yang ada pada game legendaris Silent Hill. Subgenre horor kosmik bisa kita baca juga di komik berjudul Yuggoth Cultures.

Pengarang yang novel-novel Lovecraftiannya diangkat ke layar lebar adalah Stephen King.

"Sekarang semua kisah saya didasarkan pada premis mendasar bahwa hukum dan minat serta emosi manusia yang umum tidak memiliki validitas atau signifikansi dalam kosmos yang luas pada umumnya." —H.P. Lovecraft

Sunan Kalijaga Bukan Jaga Kali tapi Merawat Toleransi

Sunan Kalijaga Bukan Jaga Kali tapi Merawat Toleransi

Apa yang kamu tahu tentang Raden Sahid? Konon, Raden Sahid bersemedi (bertapa) selama tiga tahun di pinggir kail (sungai) demi menjaga tongkat milik Sunan Bonang. 

Dari situlah nama Sunan Kalijaga disematkan kepada ayah dari Sunan Muria ini. Namun benarkah Sunan Kalijaga sampai segitunya menjaga tongkat? Bagaimana beliau makan, minum, dan salat lima waktu?

Tafsir Nama Sunan Kalijaga


Guru Besar UI Prof Agus Aris Munandar dari Fakultas Ilmu Budaya mengatakan bahwa banyak tafsir tentang Sunan Kalijaga saking beliau wali yang amat populer di masyarakat Jawa. Namun tafsir yang menyebut Sunan Kalijaga menjaga di pinggir kali amat lemah karena tidak sesuai etimologi.

Kalau menjaga tongkat, harusnya namanya Jagatongkat dan andai benar menjaga kali maka harusnya berjulukan Jagakali.

Ada juga yang menyebut kalau Kalijaga berarti menjaga kalimat syahadat yang artinya menjaga diri dan umat (masyarakat Jawa) untuk tetap berada dalam syariah Islam.

Hanya saja tafsir menjaga tongkat di pinggir kali itu terlanjur dikenal luas karena ditampilkan dalam film Sunan Kalijaga (1983) yang dbintangi Deddy Mizwar.

Terlepas dari tafsir tentang nama beliau, kepopuleran Raden Sahid bukan sekadar karena beliau seorang wali songo, tetapi juga terbangun karena darah asli Jawa yang mengalir di tubuhnya selain dari cara dakwahnya yang menggunakan tradisi dan kebiasaan masyarakat setempat.

Asal Kedatangan Wali Songo

 

Sunan berasal dari katan susuhunan yang berarti “yang dijunjung tinggi” atau panutan masyarakat. Ada juga yang mengatakan Sunan berasal dari kata Suhu Nan, artinya guru besar atau orang yang berilmu tinggi.

Guru Besar UI Prof Agus Aris Munandar dari Fakultas Ilmu Budaya,

Baca artikel detiknews, "Melihat Sunan Kalijaga, Apakah Benar Semedi di Kali dan Jaga Tongkat Seperti di Film?" selengkapnya https://news.detik.com/berita/d-2992998/melihat-sunan-kalijaga-apakah-benar-semedi-di-kali-dan-jaga-tongkat-seperti-di-film.

Download Apps Detikcom Sekarang https://apps.detik.com/detik/

1. Teori Hadramaut

Teori ini meyakini para wali songo berasal dari Hadramaut, Yaman. Beberapa argumentasi yang diberikan oleh Muhammad al-Baqir dalam bukunya Thariqah Menuju Kebahagiaan, mendukung bahwa wali songo adalah keturunan Hadramaut (Yaman). 

Selain itu, L.W.C Van Den Berg, Islamolog dan ahli hukum Belanda yang mengadakan riset pada 1884-1886, dalam bukunya Le Hadhramout Et Les Colonies Arabes Dans L’archipel Indien (1886) mengatakan:

”Adapun hasil yang nyata dalam penyiaran agama Islam (ke Indonesia) adalah dari para Sayyid atau Syarif. Dengan perantara mereka agama Islam tersiar di antara raja-raja Hindu di Jawa dan lainnya. Selain dari mereka ini, walaupun ada juga suku-­suku lain Hadramaut (yang bukan golongan Sayyid atau Syarif), tetapi mereka ini tidak meninggalkan pengaruh sebesar itu. Hal ini disebabkan mereka (kaum Sayyid atau Syarif) adalah keturunan dari tokoh pembawa Islam (Nabi Muhammad SAW).”

Dalam bab lain masih dalam buku yang sama Van Den Berg juga menulis:

”Pada abad ke-­15, di Jawa sudah terdapat penduduk bangsa Arab atau keturunannya, yaitu sesudah masa kerajaan Majapahit yang kuat itu. Orang­-orang Arab bercampur dengan penduduk, dan sebagian mereka mempuyai jabatan­jabatan tinggi. Mereka terikat dengan pergaulan dan kekeluargaan tingkat atas. Rupanya pembesar-­pembesar Hindu di kepulauan Hindia telah terpengaruh oleh sifat­sifat keahlian Arab, oleh karena sebagian besar mereka berketurunan pendiri Islam (Nabi Muhammad SAW). Orang-­orang Arab Hadramaut membawa kepada orang­orang Hindu pikiran baru yang diteruskan oleh peranakan-­peranakan Arab, mengikuti jejak nenek moyangnya.”

2. Teori Tiongkok

Sejarawan Slamet Muljana membawa kontroversi didalam bukunya yang berjudul Runtuhnya Kerajaan Hindu Jawa (1968).

Dia menyatakan bahwa wali songo adalah keturunan Tionghoa muslim. Pendapat tersebut mengundang reaksi keras masyarakat yang berpendapat bahwa wali songo adalah keturunan Arab-Indonesia. Pemerintah orde baru juga sempat melarang terbitnya buku tersebut.

Perlu diketahui bahwa rezim orde baru tidak mengizinkan hal yang berbau Tionghoa berkembang di Indonesia. Orang-orang keturunan Tionghoa diwajibkan mengganti nama mereka dengan nama Indonesia. Pun banyak dari mereka yang tidak dapat kewarganegaraan Indonesia secara penuh, termasuk legenda bulutangkis Susi Susanti.

Entah Slamet Muljana hanya sekadar cari sensasi atau benar-benar menemukan fakta bahwa wali songo adalah keturunan Tionghoa.

Agama dan Aliran Kepercayaan Masa Sunan Kalijaga


Sebelum Islam datang agama yang dianut masyarakat Jawa adalah Hindu, Buddha, dan aliran kepercayaan nenek moyang.

Agama dan aliran kepercayaan yang lebih dulu ada di Jawa tidak bertentangan dengan syariat agama Islam, justru dengan menjaga harmoni dan toleransi Islam dengan agama dan kepercayaan itu, dakwah akan lebih diterima.

Wajah Islam yang rahmatan lil alamin juga tercermin dalam toleransi yang dilakukan Sunan Kalijaga lewat lagu, pertunjukkan wayang, tahlilan, syukuran, atau lainnya.

Sunan Kalijaga tidak mengharamkan dan membid'ahkan tradisi masyarakat, melainkan mengisi tradisi dan kebiasaan adat setempat dengan doa-doa, lantunan ayat suci Al-Qur'an, dan salawat.  

Mungkin itulah makna dan tafsir yang paling mendekat dari nama Sunan Kalijaga. Sunan yang menjaga toleransi dan harmoni agama dengan tradisi Jawa seperti air kali yang mengalir alami.

Cara Dandan Simpel Untuk Difoto Tanpa Edit dan Filter

Cara Dandan Simpel Untuk Difoto Tanpa Edit dan Filter

Pemakaian filter sudah lumrah untuk mempercantik wajah kalau foto kita akan dipajang di Instagram, TikTok, Facebook, atau sekadar di status WhatsApp. Akan tetapi wajah bakal kelihatan manis dan natural kalau kita tidak pakai edit atau filter saat difoto. 

Filter pas digunakan kalau kita tidak dapat cahaya cukup atau untuk menambah kesan dramatis pada foto, bukan untuk mempercantik wajah. Dengan begitu wajah kita di dalam foto tidak akan jauh beda dengan wajah asli.

Tanpa blush-on, eye shadow, eye liner, maskara, contouring, dan highlight, cuma perlu foundie dan bedak supaya kita tidak perlu filter ketika di foto.

Compact Powder dan Two-Way Cake


Compact powder adalah bedak tabur yang dipadatkan. Sedangkan two-way cake adalah compact powder yang diberi foundation sehingga bisa menutupi wajah yang kurang mulus.

Kamu yang hanya ingin bedakan karena tidak ingin wajah terlihat mengkilap dan kusam bisa gunakan compact powder untuk pemakaian sehari-hari seperti ke kampus, pasar, antar-jemput anak ke sekolah, atau ke tempat kerja. 

Kalau wajah kamu bermasalah seperti pori-pori besar, ada bopeng dan noda hitam bekas jerawat, flek hitam, bahkan bekas cacar, maka pilihlah two-way cake. 

Bedak two-way cake bisa dipupurkan ke muka dengan spon basah atau kering. Makanya disebut two-way cake. Penggunaan dengan spon basah bertujuan lebih menghaluskan dan memuluskan wajah secara menyeluruh (high coverage).

Jangan lupa wajib pakai sunscreen tiap kali keluar rumah supaya kulit wajah tidak belang dan berflek hitam lebih cepat. Pakai sunscreen 10-15 menit sebelum panas-panasan supaya meresap ke kulit dan melindungi kulit dari ultraviolet A (UVA) dan ultraviolet B (UVB).

Sekarang sudah ada two-way cake yang mengandung photo focus. Photo focus pada bedak berfungsi untuk membuat wajah tidak berkilap putih karena pantulan lampu blitz atau cahaya matahari yang terang.

Skintone dan Undertone


Skintone adalah warna kulit kita setelah kena polusi, sinar matahari, dan pemakaian skin care atau kosmetik. Skintone paling jelas terlihat pada bagian tubuh yang terbuka seperti wajah, tangan, kaki, dan leher.

Sedangkan undertone adalah warna kulit asli bawaan dari lahir. Sekarang ini banyak beauty advisor yang menyarankan pemilihan warna bedak sesuai dengan warna kulit asli (undertone) daripada skintone.

Sebabnya undertone tidak akan berubah, sedangkan skintone dapat berubah jadi lebih hitam atau lebih putih dari warna kulit asli. 

Kalau ingin beli bedak atau foundation, kamu bisa tanya ke beauty advisor warna yang cocok untuk undertone sekaligus skintone. Saya sendiri punya undertone warm dengan skintone light. Kulit light berarti lebih gelap dari fair, tapi lebih terang dari medium.

Itu sebab saya selalu mencari warna bedak dan foundation untuk undertone warm dengan skintone light. Kalau tidak ada light saya lebih pilih medium daripada fair karena selalu saya aplikasikan lagi dengan two-way cake warna terang, jadi warna kulit wajah tidak seperti topeng 

Cara mengetahui undertone adalah dengan melihat urat nadi dibawah cahaya alami matahari yang terang.

Undertone Cool

Kalau urat nadi kamu terlihat berwarna ungu atau biru keunguan, maka kamu ber-undertone cool. Orang dengan cool undertone biasanya berkulit putih susu.

Warna yang membuat pemilik cool undertone terlihat lebih wow | Gambar dari The Green Label

Pemilik cool undertone paling cocok mengenakan perhiasan berwarna perak. Pakaian warna biru muda, abu-abu dan tosca akan membuat pemilik cool undertone terlihat lebih wow.

Undertone Warm (Yellow)

Kalau urat nadimu berwarna hijau atau hijau tua berarti kamu punya undertone warm. Pemilik undertone warm kebanyakan berkulit putih kekuningan atau kuning langsat. Karena itu warm undertone sering disebut sebagai yellow undertone. 

Kamu yang ber-undertone warm/yellow akan glowing dan memukau kalau memakai perhiasan emas atau yang berwarna kuning emas. 

Warna pilihan untuk pemilik warm undertone supaya penampilannya lebih glamor | Gambar dari The Green Label

Saat pesta atau di hari spesial, orang yang punya undertone warma paling cocok pakai busana berwarna peach (oranye pastel agak pink), oranye, kuning keemasan, dan coklat.

Undertone Neutral

Kalau kamu susah membedakan urat nadimu warnanya hijau atau biru keunguan berarti undertone kamu neutral.

Karena netral maka kamu cocok pakai perhiasan warna emas dan perak. Warna baju apapun akan terlihat wow di kulitmu, sesuaikan saja dengan seleramu.

Salah Pilih Warna Bedak yang Tidak Sesuai Undertone


Kalau undertone kamu COOL, tapi kamu pakai warna untuk warm atau neutral, maka foundation itu akan terlihat kuning di wajahmu.

Kalau undertone kamu WARM, tapi pilih warna untuk cool, mukamu bakal pucat. Dan kalau kamu pilih warna untuk neutral maka warna mukamu jadi keabu-abuan. 

Supaya Wajah Tidak Seperti Topeng Saat Pakai Foundation


Pilih warna foundation satu tingkat lebih gelap dari warna kulit wajah. Warna yang lebih gelap satu tingkat justru akan menutup bagian wajah yang ingin dimuluskan. 

Kalau pakai warna yang sama atau lebih terang dari skintone maka flek hitam atau bekas jerawat tidak akan tertutup karena foundie akan jadi transparan di wajah.

Oleskan foundie (foundation) di beberapa sudut wajah terutama di tempat berflek hitam atau yang ingin dikoreksi. Tepuk-tepuk sampai merata ke seluruh wajah dengan ujung telunjuk, jari tengah, dan jari manis secara bersamaan.

Setelah rata boleh disempurnakan lagi dengan beauty blender. Kalau tidak punya beauty blender, tepuk-tepuk terus sampai betul-betul rata di seluruh wajah.

Beauty blender 

Kenapa harus ditepuk-tepuk tidak digosok? Supaya tidak terjadi peeling (pengelupasan pada wajah yang membuat foundation tidak menempel rata dan sempurna.

Bila pilih warna foundie yang setingkat lebih gelap, maka untuk bedak pilih yang setingkat lebih TERANG dari skintone atau warna kulit di permukaan wajah.

Warna bedak yang lebih terang akan menyamakan warna kulit di wajah dengan undertone atau warna kulit asli. Dengan begitu warna kulit wajah tidak akan lebih putih atau lebih gelap seperti topeng.

Pakai bedak, baik compact powder atau two way cake, dengan cara ditepuk-tepuk, bukan digosok atau disapukan ke wajah.

Undertone secara kasat mata tanpa melihat warna nadi dapat dilihat dari warna kulit di bagian tubuh yang selalu tertutup.

Muslimah dapat mengetahui undertone secara kasat dari warna kulit di bagian tubuh yang termasuk aurat (karena aurat harus selalu tertutup).

Mana yang benar, satu tingkat lebih cerah atau lebih gelap?

Sampai 10 tahun lalu banyak makeup artist yang menyarankan pemakaian foundation yang warnanya satu tingkat lebih gelap dari warna kulit kita supaya tidak seperti topeng.

Namun makeup artist (MUA) kekinian justru bilang warna foundie setingkat lebih cerah untuk menghindari wajah menggelap bila terjadi oksidasi.

Ada juga yang menyarankan warna tidak harus setingkat lebih cerah atau gelap, yang penting disesuaikan dengan undertone dan skintone.

Oksidasi Bedak dan Foundation


Bedak dan foundation dapat teroksidasi dan membuat mukamu jadi lebih abu-abu bahkan hitam karena bercampurnya bahan kimia di bedak dan foundation dengan minyak di wajah.

Itu sebab banyak produk bedak dan foundation yang bebas-minyak, matte, atau yang diformulasi khusus untuk kulit berminyak.

Cara mengatasi supaya wajah tidak teroksidasi saat pakai bedak atau foundation adalah memakai skincare sebelum ber-makeup. Skincare (yang sesuai kulit wajah) dapat mengontrol minyak sekaligus memberi kelembaban.

Kapan Perlu Pakai Foundation?


Kapan pun kamu mau, bahkan untuk sekadar ke kampus atau ke pasar. Kalau kamu ingin wajahmu flawless, ya, pakai saja. 

Tapi, banyak yang bilang foundie bisa menutup pori-pori dan menyebabkan jerawat karena kulit jadi tidak sehat.

Makanya pilih foundie dari merek yang sudah ber-BPOM yang membuktikan produk itu aman. Bisa pilih juga produk luar negeri yang langsung dibeli di luar negeri dengan jastip atau toko online resmi.

Formula foundie sudah banyak yang aman digunakan setiap hari dan tidak menyumbat pori-pori wajah. Saat ini saya pakai Dermablend Cover Cream yang berselingan dengan Ultima II Wonderwear. 

Kedua foundation itu tidak berat di wajah, tidak cakey, dan tidak bikin muka jadi seperti topeng asal pilih warnanya yang sesuai undertone. 

Karena undertone saya warm dengan fair skintone, jadi saya cocok dengan Dermablend Cover Creme warna yellow beige. Kadang saya pilih warm ivory, tapi lebih cocok pakai yellow beige.

Untuk Ultima II saya cocok warna neutral warm-01 yang lebih terang dari neutral warm-04.

Paling penting pilih foundie yang sudah ada SPF (sun protection factor) untuk melindungi dari efek buruk sinar matahari berupa flek hitam, warna kulit belang, dan kusam.

Pensil Alis dan Lipstik


Kosmetik wajib untuk membuat wajah cerah berseri setelah foundation dan bedak adalah pensil alis dan lipstik (atau lip cream).

Pakai pensil alis seperlunya saja alias tidak tebal, tapi juga tidak tipis. Orang Indonesia cocok pakai pensil alis warna abu-abu, coklat keabu-abuan, atau coklat tua. Kalau undertone kamu cool dengan skintone putih, pakai coklat muda juga bagus.

Kalau malas pakai lipstik, kamu juga boleh memulaskan lipbalm atau lipgloss dengan sheer color (warna samar-samar) supaya wajah kelihatan segar dan tidak pucat.

Pemakaian blush-on, eye liner dan maskara sifatnya optional sesuai lebutuhan dan peruntukan kamu bermakeup.

***

Kalau sudah pakai bedak dan foundation sesuai undertone dan skintone, sekarang kamu bisa percaya diri foto sana foto sini tanpa filter dan tanpa edit-edit.

6 Negara yang Sudah Sampai ke Mars

6 Negara yang Sudah Sampai ke Mars

Dulu hanya negeri Paman Sam dan Rusia yang bolak-balik meluncurkan roket yang mengangkut satelit milik negara-negara di dunia.

Sekarang dua negara adidaya itu tidak lagi mendominasi karena negara lain dengan cepat mengejar eksplorasi ruang angkasa dengan membangun roket-roket canggih dan segala perlengkapan yang diperlukan untuk melakukan bermacam ekspedisi ke orbit bumi, bulan, sampai ke Mars.

Berikut negara di dunia yang sudah mengembangkan lembaga angkasa luarnya sendiri dan meluncurkan roket ke luar bumi.

Urutan disusun secara acak dan tidak berdasarkan kriteria tertentu.

1. Tiongkok

Pada 27 Desember 2022 Tiongkok telah meluncurkan roket Long March 3B yang membawa satelit Shiyan-10 02 ke orbit.

Sebelumnya negeri tirai bambu telah juga sukses meluncurkan roket Tianzhou-5 yang membawa persediaan untuk stasiun angkasa luar (international space station/ISS) dari Tiangong Space Center.

Kendaraan Zhurong berfoto selfie saat misi Tianwen-1 di Mars (China News Service)

Tiangong Space Center adalah pusat ruang angkasa Tiongkok, seperti LAPAN kalau di Indonesia.

Tiangong Space Center membawahi beberapa tempat peluncuran roket untuk mengangkut satelit dengan tiga yang paling sibuk, seperti dimuat pada china.org.cn, adalah:

  1. Jiuquan Satellite Launch Center yang terletak di provinsi Gansu.
  2. Taiyuan Satellite Launch Center yang ada di provinsi Shanxi.
  3. Xichang Satellite Launch Center yang dibangun di provinsi Shicuan

Tiongkok pertama kali meluncurkan roketnya pada 19 Juli 1964 kemudian dilanjutkan lagi tahun 1970 sampai sekarang, seperti yang dikutip dari The New York Times.

Zhai Zhigang jadi astronot Tiongkok pertama yang berjalan di angkasa luar pada 27 September 2008.

Kemudian pada 23 Juli 2020 pesawat ruang angkasa Tianwen-1 lepas landas dari Wenchang Spaceport dan sampai di orbit Mars pada Februari 2021.

Tiongkok merencanakan akan mengekplorasi dan mengambil sampel dari Mars paling lambat tahun 2028.

2. Amerika Serikat

Lembaga Antariksa AS atau NASA telah meluncurkan kendaraan bernama Perseverance Rover yang diangkut menggunakan roket Atlas-V-541.

Atlas-V541 keluar dari bumi (foto: NASA)

Situs NASA melansir kalau Atlas-V541 beratnya 531.000 kilogram dengan tinggi 58 meter terbang ke orbit Mars pada 30 Juli 2020 dan menurunkan Perseverance Rover di permukaan planet merah itu. Perseverence Rover berhasil mendarat di permukaan Mars pada 18 Februari 2021.

Dari misi itu NASA telah mendapat sebanyak 18 sampel batu dari permukaan planet Mars yang semuanya selesai diteliti kandungannya pada tahun 2022.

3. India

Negara paling tidak disangka bisa meluncurkan roket di antara negara-negara maju karena tadinya merupakan negara berkembang, sama seperti Indonesia.

Pada 2022 India ada di urutan ke-6 negara terkaya di dunia dari total pendapatan negara dengan PDB 2,66 triliun dolar AS.. Indonesia ada di peringkat 15 dengan product domestic brutto (PDB) 1,05 triliun dolar AS.

India memberi nama roketnya Vikram Sarabhai yang diluncurkan dari Satish Dhawan Space Center di dekat kota Chennai pada 18 November 2022.

Roket Vikram-S buatan perusahaan Sjyroot bekerja sama dengan lembaga antariksa India Satish Dhawan Space Center (npr.org)

Roket Vikram Sarabhai diambil dari nama astronom India yang merintis program angkasa dan pemanfaatan nuklir India.

Hanya saja roket India ini belum sampai ke Mars dan baru memutari bumi sejauh 89,5 diatas permukaan bumi.

Walau diluncurkan dari stasiun angkasa luar pemerintah India, roket Vikram dibuat oleh perusahaan bernama Skyroot yang telah bekerja sama dengan pemerintah India untuk mengembangkan program ruang angkasa negeri barata itu.

India juga rencananya akan meluncurkan robot modul bernama Chandrayaan 3 ke bulan pada Juni 2023. Chandranayaan 3 diterbangkan untuk menggantikan Chandranayaan 1 yang pernah ke bulan pada 2008.

4. Jepang

Selain Paman Sam, negeri sakura juga berambisi membawa manusia ke planet Mars. Mengutip The Weather Channel, Jepang berencana membuat angkasa buatan di langit Mars dengan atmosfer yang sama seperti di bumi, tanpa merusak atmosfer di Mars itu sendiri.

Jadi manusia bisa tinggal di planet Mars dengan kondisi di bumi. Maka para peneliti dari Japan's Kyoto University bekerja sama dengan Kajima Corporation sedang mengembangkan kereta peluru interplanet bernama Hexagon Space Track System. 

Kapsul yang akan berfungsi seperti gerbong di kereta peluru yang direncanakan beroperasi di planet Mars

Nantinya orang-orang akan menggunakan kereta berbentuk segienam berbentuk kapsul itu untuk bepergian ke seantero Mars.

Prototipe kereta interplanet itu rencananya dipamerkan pada tahun 2050, tapi operasional kereta itu sendiri mungkin baru bisa terlaksana seabad kemudian.

5. Rusia

Reuters melansir kalau Rosmoskos (lembaga antariksa Rusia) akan melanjutkan misi ke Mars setelah "urusan" dengan Ukraina selesai. Rusia juga sudah menghentikan pengiriman teknisi roket ke Amerika Serikat.

Urusan roket Rusia memang jagonya karena negeri beruang merah ini punya 26 roket yang terbagi jadi enam family roket.

Sewaktu masih jadi Uni Soviet, negara pertama yang mendarat di bulan adalah Rusia di tahun 1966, terlepas dari klaim AS-lah yang pertama menaruh Neil Armstrong dkk ke bulan pada 1969.

Rusia menggunakan pesawat ruang angkasa Luna 9 dan mendarat di bulan pada 3 Februari 2966 dengan Alexei Leonov sebagai orang Rusia pertama yang menapakkan kaki di bulan.

6. Uni Eropa

Dua puluh tujuh negara yaitu Austria, Belanda, Belgia, Bulgaria, Republik Ceko, Denmark, Estonia, Finlandia, Jerman, Perancis, Hongaria, Irlandia, Italia, Kroasia, Latvia, Lituania, Luksemburg, Malta, Polandia, Portugal, Rumania, Siprus, Slovakia, Slovenia, Spanyol, Swedia, dan Yunani yang tergabung dalam Uni Eropa membentuk badan ruang angkasa yang bernama European Space Agency.

Namun dari 27 negara Uni Eropa, hanya 22 yang bergabung di European Space Agency (ESA).

ESA sebenarnya telah menjalin kerja sama dengan Rusia untuk program eksplorasi Mars, tapi program yang bernama ExoMars itu tertunda karena penyerangan Rusia ke Ukraina. 

Program ExoMars, seperti ditulis oleh NPR, dirancang untuk menjalankan dua misi. Misi pertama untuk mengetahui apakah pernah ada kehidupan di Mars. Peluncuran roket ke Mars telah dimulai pada 2016. 

Roket-roket milik European Space Agency (ESA) foto: The European Space Agency

Misi kedua harusnya diluncurkan September 2022 lalu, tapi ditunda bahkan batal sama sekali karena Uni Eropa masih terpengaruh dengan perang Rusia-Ukraina.

Tanpa Rusia, ESA sudah punya enam roket yang telah terbang ke angkasa. Enam roket itu adalah Ariane 5, Vega, Vega-C, Ariane 62, Ariane 64, dan Space Rider.

Keenam roket milik Uni Eropa itu belum sampai ke bulan apalagi Mars, dan baru mengelilingi orbit serta meluncurkan satelit-satelit milik negara-negara Uni Eropa. 

Pada April 2023 ESA akan menerbangkan roket Falcon 9 milik SpaceX untuk program eksplorasi bernama Jupiter Icy Moon Explorer (JUICE). Tadinya ESA selalu memakai roket punya Rusia, tapi sejak perang Rusia-Ukraina berkobar, Uni Eropa membatasi diri berhubungan dengan Rusia.

***

Di luar enam negara diatas masih ada perusahaan angkasa luar milik perorangan yang juga berambisi datang ke Mars, baik untuk membawa turis atau eksplorasi untuk rumah baru manusia.

Perusahaan itu adalah SpaceX milik Elon Musk yang juga pemilik Twitter, Blue Origin milik miliader Jeff Bezos, dan Virgin Galactic milik Richard Branson.

Bagaimana dengan Indonesia? 

 

Teknologi roket yang dipunya Indonesia masih sama seperti teknologi di tahun 1962 yang dipelajari saat Presiden Soekarno menerima roket dari Jepang. Sejak itu ilmuwan roket yang bernaung di bawah LAPAN (Lembaga Penerbangan Antariksa Nasional)berusaha mengembangkan teknologi roket, tapi belum sukses.

Selain itu biaya pembuatan satu roket sangat mahal. Angin segar bagi para ilmuwan roket Indonesia bersepoi saat akhir tahun 2019 lalu pemerintah Indonesia berhasil "memaksa"Tiongkok untuk mengembangkan teknologi roketnya bersama Indonesia.

Dengan adanya kerjasama itu ilmuwan roket Indonesia bisa membuat roket yang bisa terbang lebih dari 200 kilometer, tidak lagi hanya sampai ketinggian 70 kilometer seperti yang selama ini kita punya.

Kalau Indonesia punya roket sendiri, satelit-satelit akan diterbangkan menggunakan roket negeri sendiri dan tidak lagi menggunakan roket negara lain atau perusahaan seperti SpaceX.